Gerobak Gratis Jualan Keripik Untuk Usaha Keluarga di Jember | Alhamdulillah, penyaluran Program Keluarga Mandiri untuk Hadi Santoso telah direalisasikan. Penyaluran ini berupa satu unit rombong/lapak beserta bahan jualan.
Rombong tersebut digunakan untuk berjualan aneka macam kripik seperti keripik talas, singkong, dan pisang. Peralatan dan bahan-bahannya ini semuanya senilai Rp 2.500.000. Lokasi tempat jualannya berada di Jalan Pahlawan, Depan Alfamart Dukuh Dempok, Kecamatan Wuluhan Kabupaten Jember.
Bersama Siti Qomariyah, Hadi harus menghidupi lima anak. Sejatinya, Hadi adalah guru honorer yang penghasilannya belum mencukupi kebutuhan rumah tangganya. Sementara istrinya di rumah saja. Maka, dengan program Keluarga Mandiri ini, supaya keluarga Hadi Santoso bisa lebih berdaya dan makin memperkuat ibadahnya sebagai wujud rasa syukur kepada Allah.
Ada dua aspek yang disasar pada Program Keluarga Mandiri ini, yakni pemenuhan kebutuhan dasar dan spiritual dasar. Pada aspek pemenuhan kebutuhan dasar, unit usaha yang dibentuk diharapkan dapat dan mampu memenuhi kebutuhan dasar keluarga terkait makan dan minum serta kebutuhan dasar lainnya. (Baca juga: Tiga Lansia Bersaudara Disabilitas Di Bondowoso Selalu Gandengan Jualan Sapu)
Ada target capaian pendapatan bersih yang didorong terbentuk melalui intervensi unit usaha tersebut dan pendampingan oleh relawan pendamping maksimal empat bulan kerja.
Pada aspek spiritual, YDSF menyasar kemampuan baca Al-Qur'an bagi mustahik ataupun fondasi sholat fardu secara rutin berjamaah. Kedua-duanya dapat saja menjadi sasaran, namun jika salah satu misalnya sholat sudah disiplin, namun baca Al-Qur'an yang masih kurang, maka YDSF akan menyasar aspek kemampuan baca Al-Qur'an tersebut.
Semoga dengan adanya penyaluran Program Keluarga Mandiri dari YDSF Jember ini dapat membantu perekonomian keluarga bapak Hadi menjadi lebih baik serta usahanya samakin berkembang.
Program Keluarga Mandiri merupakan program YDSF yang didesain untuk memandirikan keluarga dari aspek kebutuhan finansial. Arah pergerakannya akan mengentaskan permasalahan ekonomi keluarga yang timpang dan berdampak pada berbagai aspek lainnya seperti pendidikan, kesehatan, sosial dan lainnya.
Kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua orang baik khususnya para donatur YDSF Jember yang telah menyalurkan dana zakat infaq dan sedekahnya melalui YDSF. (Baca juga: YDSF Ringankan Beban Tiga Siswa SMK Bondowoso Dengan Beasiswa)
Mari bersamai kami dalam menebar manfaat untuk saudara-saudara kita yang membutuhkan, dengan cara Berzakat, Infaq dan Sedekah di YDSF Jember.
Info lebih lanjut:
WhatsApp: 0811 3503 151
Anda bisa berdonasi melalui:
BSI 7039.9699.92 a.n Yayasan Dana Sosial Al Falah Jember
Ikuti media sosial kami :
Facebook : Ydsf Jember
Fanspage : YDSF Jember
Instagram : @zakat_ydsf
YouTube : YDSF Al Falah