Bantu Azizah Calon Hafidzah Lawan TBC Paru-paru

Bantu Azizah Calon Hafidzah Lawan TBC Paru-paru
Dana Terkumpul
Rp 0
dari target Rp. 72.900.000
0% Tercapai
Sisa Waktu 1.075 hari

Bantu Yatim Dhuafa Penghafal Al-Qur’an Sembuh dari TBC

Kami dari YDSF (Yayasan Dana Sosial Al Falah) ingin menggalang dana untuk biaya pengobatan Intan Maulidatul Azizah (16 th), remaja yatim dhuafa yang telah hafal 10 juz dan mendapat diagnosa awal mengidap TBC dan kekurangan gizi.

Intan sempat jatuh pingsan dua kali pada bulan Februari 2020 saat belajar di pesantren tahfidz PPTQ Al Husna Sukoharjo, Solo, namun ia tidak mempedulikan hal tersebut. Akibat pandemi, di bulan April ia pulang ke rumahnya di Lumajang, tanpa disangka tiba-tiba tubuhnya melemah bahkan tidak bisa berdiri. Berat badannya terus berkurang dan tenggorokannya terasa sakit saat makan dan minum.

Ibu Nur Hamzah (38 th), ibu kandung Intan, sehari-hari bekerja membuat keripik pisang untuk memenuhi kebutuhan hidup, apalagi adik-adik Intan masih duduk di bangku kelas 5 dan kelas 1 SD. Namun saat ini Ibu Nur Hamzah tidak lagi bisa bekerja karena harus merawat Intan di rumah kontrakannya di Kelurahan Selokbesuki, Sukodono, Kab. Lumajang.

Karena keterbatasan biaya, Ibu Nur Hamzah hanya menggunakan pengobatan alternatiff untuk putrinya. Hingga seorang tetangga mengetahui kondisi Intan dan memaksa ibunya untuk memeriksakan kesehatan Intan di RS Islam Lumajang pada 11 Oktober lalu. Hingga hari ini Intan masih dirawat di rumah sakit, namun belum mendapat penanganan khusus karena masih terkendala biaya.

“Ibu Nur Hamzah sangat mencintai putri-putrinya sepeninggal ayahnya, pekerja keras, apa pun pekerjaan diterima asal halal meski serabutan untuk mencukupi kebutuhan hidupnya dan ketiga putrinya. Pernah bergabung sama kami untuk membuat keripik pisang sendiri untuk dijual, tapi hanya kapasitas kecil, dan sekarang beliau tidak bisa bekerja karena fokus merawat intan yang sakit,” tutur Ibu Nur Farida, ketua Forum Bunda Yatim.

Kondisi Intan saat ini masih lemah, meski demikian calon hafidzah itu tetap mengulang-ulang bacaan hafalannya selama dalam perawatan. Sementara kondisi ibunya tidak mampu membiayai pengobatan Intan dan memenuhi kebutuhan dua putrinya yang lain.

Yayasan Dana Sosial Al Falah mengajak #OrangBaik untuk bergerak bersama demi kesembuhan Intan dengan cara:

  1. Klik tombol “DONASI SEKARANG”
  2. Masukkan nominal donasi
  3. Pilih metode pembayaran GO-PAY, Jenius Pay, LinkAja, DANA, Mandiri Virtual Account, BCA Virtual Account, atau transfer Bank (transfer bank BNI, Mandiri, BCA, BRI, BNI Syariah, atau kartu kredit) dan transfer ke no. rekening yang tertera.

 

Tak hanya mendoakan dan berdonasi, Anda juga bisa membagikan halaman galang dana ini agar semakin banyak yang turut menemani perjuangan Intan untuk pulih.

Donasi yang terkumpul akan digunakan untuk:

  • Biaya pengobatan Intan selama di RS dan rawat jalan
  • Bantuan modal usaha berupa alat dan bahan untuk Ibu Nur Hamzah

 

Terima kasih banyak, #OrangBaik.

Belum ada kabar baru
Riwayat Donasi ( 0 Donatur)
Dana Terkumpul
Rp 0
dari target Rp. 72.900.000